Sabtu, 03 Maret 2012

Bajaj Memiliki Program 2x24 Jam Spare Part Gratis!

Walaupun moncernya berita soal varian baru dari Bajaj Pulsar P200NS, tetap saja Bajaj Auto Indonesia (BAI) menjadi sasaran kritik mengenai kelangkaan spare-part yang dialami para pengguna Bajaj Pulsar di Indonesia. Tetapi kini tampaknya BAI tengah berusaha memperbaiki citra yang selama ini melekat pada mereka, karena melalui Dwidhaswara's Blog, kita mengetahui kalau BAI saat ini tengah meluncurkan program 2x24 jam spare-part gratis.

Maksud program ini adalah bila dalam 2x24 jam dealer Bajaj gagal memenuhi permintaan spare-part, maka pelanggan tersebut tidak perlu membayar spare-part yang dipesan. Tetapi untuk catatan spare-part yang dimasukkan ke sini ada sebanyak 260 parts yang terdiri fast-moving parts serta beberapa critical parts. Hal ini juga sudah dikonfirmasi ke Bp. Rizal Tandju, Event & PR Manager PT. Bajaj Auto Indonesia, yang mengatakan program ini sedang diujicoba di beberapa dealer resmi Bajaj dan akan mulai aktif bulan April nanti.

Tentu ini merupakan strategi yang sangat baik untuk meningkatkan citra dari produk BAI, agar tidak dicap sebagai pabrikkan yang hanya bisa menjual tapi tidak bisa merawat para konsumennya dan juga bisa semakin meningkatkan animo para rider di Indonesia untuk mengantri Bajaj Pulsar P200NS yang menurut saya sangat WOW sekali desain dan performanya (walau baru di atas kertas).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar